Tim ITB Innovation Park Menggagas Rancangan Kesetaraan Gender di Ruang Lingkup ITB Innovation Park

Tim ITB Innovation Park telah mengadakan pertemuan yang membahas pentingnya fasilitas gender di Gedung STP Gedebage. Beberapa rencana yang diusulkan meliputi penyediaan ruang laktasi, playground, dan klinik, serta pembangunan toilet disabilitas. Rencana serupa juga sedang dipertimbangkan untuk diterapkan di kampus Ganesha.

Semua laboratorium di ITB harus mengakomodir keterlibatan gender dalam hal jumlah peneliti dan asisten peneliti. Perlu ditambahkan lebih banyak peneliti perempuan untuk mencapai keterwakilan yang lebih baik, mengingat saat ini hanya 20% dari peneliti adalah perempuan. Data ketercapaian gender tahun 2023 akan dianalisis, dan rencana tindak lanjut untuk 2024 - 2027 akan disusun.

Terdapat usulan diadakannya sesi sharing di ITB yang melibatkan empat PTN, membahas kebijakan, SOP, topik gender, disabilitas, dan perubahan iklim. Dokumen kebijakan gender perlu dilengkapi dengan kebijakan terkait lingkungan kerja yang ramah anak dan ibu menyusui. Output dari kebijakan gender ini berupa pembuatan dua jenis kebijakan, baik di tingkat ITB maupun STP. Draft SOP akan disusun dengan alur pelaksanaan seminar gender yang outputnya adalah pembuatan kebijakan. Seminar gender ini juga akan mencakup pameran untuk mengakomodir startup yang akan diakselerasi tahun depan, 
dengan potensi mengundang pemateri internasional seperti Jackie Ying.

Content Tags: STP ITB, ITB Innovation Park, ITB, Seminar

Galeri